Bahkan untuk saat ini, kondisi di lokasi kejadian juga masih diberi garis polisi guna kepentingan penyidikan.
Sementara itu, Ketua TRC PPA Banyuwangi Veri Kurniawan mengatakan sudah mendapatkan laporan terkait kasus itu.
Saat ini pihaknya pun melakukan pengumpulan data dan masih menunggu pihak keluarga korban di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Genteng.
“Jasad korban saat ini ada di ruang jenazah RSUD Genteng. Nanti akan kami lakukan pendampingan terkait kasus ini,” pungkasnya.
(Red/Team)