Bukber Komite MAN 1 Banyuwangi, Silaturahmi dan Ukhuwah Islamiyah Dalam Semangat Ramadhan 1446 H

Bukber Komite MAN 1 Banyuwangi, Silaturahmi dan Ukhuwah Islamiyah Dalam Semangat Ramadhan 1446 H

Kasi Pendma Kantor Kemenag Banyuwangi, yang sekaligus menjabat sebagai Sekretaris Komite MAN 1 Banyuwangi, H. Dimyati, mengapresiasi kekompakan dan soliditas pengurus komite.

“Kekompakan komite ini menjadi fondasi kuat bagi kemajuan MAN 1 Banyuwangi. Semoga sinergi positif ini terus berlanjut dan membawa keberkahan,” ujar H. Dimyati.

Meskipun Kepala MAN 1 Banyuwangi, H. Abdul Hadi Suwito, tidak dapat hadir karena berhalangan bersamaan ada agenda bersama keluarga, acara Bukber tetap berlangsung dengan khidmat dan penuh kehangatan.

Acara ini diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antar pengurus komite dan memperkuat komitmen bersama dalam membangun pendidikan yang berkualitas dan berkarakter Islami di MAN 1 Banyuwangi.

(Red/Hakim Said/Team)

Baca Juga  Babinsa Glagah Bina Siswa Siswi Bentuk Karakter dan Kedisiplinan