Cipkon Kamtibmas Kondusif, Polresta Banyuwangi Bersama Unsur Gabungan Gelar Patroli Skala Besar

Cipkon Kamtibmas Kondusif, Polresta Banyuwangi Bersama Unsur Gabungan Gelar Patroli Skala Besar

Banyuwangi milik-rakyat.com Polresta Banyuwangi bersama unsur gabungan dari TNI, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan menggelar patroli skala besar guna menciptakan Kondisi (Cipkon) keamanan dan ketertiban masyarakat ( Kamtibmas ) kondusif dan mengantisipasi aksi balap liar di sejumlah titik rawan di Kabupaten Banyuwangi.

Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu malam hingga Minggu dini hari, 1-2 Februari 2025.

Patroli dimulai dengan apel persiapan di mako Polresta Banyuwangi. Selanjutnya, personel dibagi menjadi dua regu untuk menyisir kawasan yang kerap dijadikan arena balap liar, seperti Jalan Ahmad Yani, Jalan Gajah Mada, hingga kawasan Pendopo Blambangan.

Wakapolresta Banyuwangi, AKBP Teguh Priyo Wasono, S.I.K., yang turut memimpin patroli, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif serta mencegah gangguan ketertiban yang kerap disebabkan oleh aksi balap liar.

Baca Juga  Milad ke-19 Tahun, SMK Muhammadiyah Kedungwuni Gelar Lomba Dai

“Dari hasil patroli, tidak ditemukan adanya aktivitas balap liar di lokasi-lokasi yang sebelumnya sering digunakan untuk aksi tersebut. Kami akan terus meningkatkan patroli guna memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat,” ujar AKBP Teguh Priyo Wasono

Patroli skala besar yang dilakukan Polresta Banyuwangi bersama unsur gabungan mendapat apresiasi dari masyarakat. Banyak warga berharap kegiatan ini terus berlanjut guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Banyuwangi.