Tapi strategi ‘Begal Politik’ yang dilakukan petahana mampu meruntuhkan semuanya.
Nasdem telah menjatuhkan rekom kepada Ipuk. Mungkin partai-partai besar lainnya pada akhirnya juga tak tahan terhadap godaan yang diberikan oleh Anas dan istrinya.
Mimpi rakyat Banyuwangi terhadap proses demokrasi yang etis, ibaratnya hampir terkubur oleh ‘Jegal Politik’ petahana.
Tinggal nanti bagaimana keteguhan hati petinggi PKB dan Demokrat.
Mereka punya kader yang mampu bertarung di Pilkada dan mungkin bisa saja menjungkalkan Ipuk dari kursi empuk kekuasaan.
PKB punya Gus Makki dan Demokrat Punya Michael.
Tapi tanpa gerakan dan desakan masyarakat untuk menjaga marwah demokrasi di Bumi Blambangan, bukan tak mungkin aksi begal politik akan menyusup ke dua partai tersebut.
Oleh karena itu, ayo bergerak. Ayo Rakyat Blambangan, kita lawan aksi begal politik petahana.
Ayo kita gelorakan syair lagu Umbul-umbul Blambangan; “Kang sopo-sopo baen arep nyacak ngerusak, sun belani sun depani sun labuhi!’.