Saat adzan Magrib berkumandang, para peserta meraih makanan dengan penuh syukur dan kehangatan. Tanpa peralatan mewah, hanya kebersamaan yang menyatukan mereka. Doa pun dipanjatkan untuk memohon keberkahan bagi semua yang hadir.
Acara ini membuktikan bahwa kebersamaan tidak memerlukan kemewahan, tetapi ketulusan. Seperti cahaya lilin kecil yang mampu menerangi kegelapan, semangat kebersamaan yang lahir dari hati akan selalu menyinari, menguatkan, dan menyatukan.
(Red/Team/Hakim Said)