“Alhamdulillan pelaksanaan berjalan dengan lancar, aman dan kondusif hingga pelaksanaan pemilihan selesai,” ungkapnya.
Pada tahap persiapan, lanjut Agus, pihaknya melakukan sinergi dan koordinasi dengan beberapa instansi agar pelaksanaan Pilkada 2024 dapat terlaksana dengan baik dan dapat diikuti oleh seluruh Warga Binaan.
Koordinasi yang dilakukan diantaranya dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapi), Komisi Pemilihan Umum (KPU), hingga Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) setempat.
“Alhamdulillah berkat dukungan dari berbagai instansi, seluruh Warga Binaan dapat berpartisipasi dalam pesta demokrasi untuk memilih calon kepala daerah kali ini,” pungkasnya. ( saiful r/agus cobra )