Sementara itu, Rudi Purwantoro, yang juga konselor dan asesor, mengingatkan pentingnya rehabilitasi sebagai langkah penyembuhan bagi mereka yang terjerumus dalam kecanduan narkoba. “Rehabilitasi adalah satu-satunya solusi untuk mereka yang sudah terlanjur menjadi pemakai narkoba. Tidak ada jalan lain selain rehabilitasi,” tegas Rudi.
Acara sosialisasi diakhiri dengan penyerahan sertifikat penghargaan P4GN kepada SDN 3 Karangrejo, sebagai bentuk apresiasi atas upaya mereka dalam menyelenggarakan sosialisasi dan edukasi tentang bahaya narkoba di sekolah. Sertifikat tersebut diserahkan secara simbolis oleh Hakim Said, Ketua YAN-LPSS Banyuwangi, kepada Kepala SDN 3 Karangrejo, Dedi Tri Darmawan.
(Red/Team/Hakim Said)