Apel Pagi Pasca Lebaran: Kapolresta Banyuwangi Tegaskan Lanjutkan KRYD

Apel Pagi Pasca Lebaran: Kapolresta Banyuwangi Tegaskan Lanjutkan KRYD

Banyuwangi milik-rakyat.com Kepolisian Resor Kota (Polresta) Banyuwangi, Polda Jawa Timur, menggelar apel pagi pasca Hari Raya Idul Fitri pada Selasa (8/4/2025). Apel yang diikuti para perwira dan ASN ini menjadi momentum evaluasi pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2025 serta persiapan agenda tugas lanjutan.

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw==

Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H., menyampaikan apresiasi atas dedikasi seluruh personel dalam menjalankan tugas pengamanan selama momen lebaran, termasuk saat menerima kunjungan pejabat penting seperti Gubernur Jawa Timur dan Kapolda.

“Alhamdulillah, pelaksanaan tugas selama Idul Fitri berjalan baik. Situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif. Ini berkat kesiapan dan kerja keras seluruh personel,” ujar Kapolresta dalam arahannya.

Baca Juga  Serunya Para Pembalap Dunia Pakai Sarung dan Kopiah di Tour de Banyuwangi Ijen

Dalam kesempatan tersebut, Kapolresta juga menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri dan permohonan maaf lahir batin kepada seluruh anggota. Ia mengajak seluruh personel untuk tetap bersyukur atas nikmat kesehatan dan kesempatan berkumpul dalam apel pagi bersama.

Kapolresta menyampaikan bahwa kegiatan Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) akan tetap dilanjutkan guna menjagal kenyamanan dan keamanan masyarakat. Untuk itu, pengaturan cuti dan izin secara bergilir bagi staf akan diterapkan guna mengantisipasi potensi gangguan Kamtibmas.

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw==

“Saya ucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengorbanan rekan-rekan, meski harus melewatkan waktu bersama keluarga saat hari raya. Kesiapan dan pergelaran personel saat pengamanan menunjukkan kinerja yang matang,” tambahnya.