Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Bersama Forkopimda Pantau Harga Bahan-bahan Pokok, Pastikan Harga dan Stok Terkendali

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Bersama Forkopimda Pantau Harga Bahan-bahan Pokok, Pastikan Harga dan Stok Terkendali

Banyuwangi milik-rakyat.com Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani bersama Forkopimda memantau ketersediaan bahan pokok di Pasar Blambangan, Kamis (6/3/2025). Bupati memastikan stok dan harga bahan pokok terkendali sehingga inflasi akan terjaga.

Pantauan di pasar tersebut, beberapa harga bahan pokok terpantau relatif stabil. Meski daya beli masyarakat cenderung turun pada awal Ramadan ini.

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw==

“Harga ada yang turun, naik sedikit, dan ada yang stabil. Ada beberapa barang permintaannya tetap, ada yang turun. Mungkin efek awal Ramadan. Tapi tetap kami akan pantau ini, baik dari stoknya maupun harganya. Agar mendekati Hari Raya semua terjaga. Tidak ada lonjakan harga,” kata Ipuk.

Dari sisi suplai, mayoritas komoditas di pasar tersebut didapat langsung dari Banyuwangi. Meski, ada beberapa yang harus disuplai dari luar seperti daging sapi.

Baca Juga  Persiapan ITDBI 2024: Jalur 632 KM Banyuwangi Siap Sambut Pembalap Dunia

“Tadi ada keluhan dari pedagang, susah cari daging lokal Banyuwangi. Ini jadi evaluasi kami, Dinas Pertanian kami minta untuk intervensi,” sambung Ipuk.

Pemkab Banyuwangi berupaya agar inflasi di Banyuwangi tetap terjaga. Minimal, inflasi pada Ramadan dan Lebaran di Banyuwangi tak berselisih jauh dari nasional.

Sementara Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Rama Samtama Putra mengatakan, menerjunkan Satgas Pangan untuk memantau secara berkala kebutuhan bahan pokok. Apabila menemukan adanya indikasi yang tak wajar, polisi berjanji akan mengusut.