PEMALANG, Milik-Rakyat.com – Dalam rangka memperluas akses jalan menuju sumber mata air Telaga Gede Desa Sodong Basari Kecamatan Belik, Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang memberikan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR). Bantuan ini diserahkan secara simbolis oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Pemalang, Herianto, kepada Kepala Desa Sodong Basari, pada acara Halal bihalal yang diadakan di halaman kantor Perumda Air Minum Tirta Mulia, Senin (29/4/2024).
Bantuan CSR ini merupakan langkah konkrit dari Perumda Air Minum Tirta Mulia dalam mendukung pembangunan wilayah dan pemberdayaan masyarakat setempat. Bantuan tersebut memiliki tujuan utama untuk memperlebar akses jalan menuju sumber mata air Telaga Gede, yang notabene merupakan salah satu sumber mata air yang dikelola oleh PDAM, serta dimanfaatkan oleh warga sekitar.
Dalam sambutanya Direktur utama PDAM Tirta Mulia Kabupaten Pemalang Slamet Efendi, acara halal bihalal diharapkan dapat menjadi wadah untuk saling memaafkan dan meningkatkan kebersamaan sekaligus sebagai langkah positif dalam mengatasi tantangan.
“Saya berharap acara halal bihalal ini dapat menjadi wadah untuk saling memaafkan dan sekaligus sebagai langkah positif dalam mengatasi tantangan yang dihadapi oleh perumda Air Minum Tirta Mulia Pemalang, khususnya memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat”, tuturnya.